Spesifikasi dan Harga Realme 9 Pro Series - Realme secara resmi akan meluncurkan produk smartphone terbarunya pada 16 Februari 2022. Produk terbarunya yaitu Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro Plus. Smartphone ini disebut-sebut sebagai flagship di level midrange atau kelas menengah terbaik.
Disebut sebagai flagshipnya midrange karena smartphone ini akan dijual di harga kisaran 4 jutaan rupiah dan menjadi penantang buat smartphone 10 jutaan. Nah, kira-kira seperti apa spesifikasi dan harga untuk kedua produk terbaru dari realme ini? Yuk simak dibawah ini.
Daftar isi Konten
Harga Realme 9 Pro dan Realme 9 Pro +
Nah untuk harganya sendiri Realme 9 Pro Series dengan varian RAM 6GB dan Memori penyimpanan sebesar 128GB memiliki harga Rp. 3.8 juta dan untuk varian RAM 8GB dengan memori penyimpanan sebesar 256GB memiliki harga Rp. 4 juta.
Spesfikasi Realme 9 Series
Desain
Desain dari Realme 9 Pro Plus ini memiliki ketebalan 7,9 mm. Lebih tipis dari seri sebelumnya yang memiliki ketebalan sampai 8mm. Selain itu warna dari smartphone ini juga cukup unik. Realme menawarkan warna-warna baru dalam produk terbarunya yaitu Midnight Black, Aurora Green dan Sunsrise Blue. Untuk warna pada Sunrise Blue dia dapat berubah warna merah jika terkena sinar matahari atau ultra violet.
Kamera
Pada kamera terdapat teknologi kamera IMX 766 OIS Camera. Hal tersebut tentu baru pertama kali ada di smartphone dengan harga kelas midrange. Selain itu, desain kameranya juga terkesan elegan yang membuat daya tarik sendiri dari smartphone ini.
Terdapat tiga lensa kamera yang terpasang pada Realme 9 Pro Plus. Pada kamera utamanya terpasang lensa 50 MP OIS. Kemudian pada bagian bawah menggunakan lensa Ultra Wide 8 MP. Sedangkan untuk kamera Macro memiliki lensa 2 MP.
Layar
Pada panel layar Realme 9 Pro Plus memiliki 6.43 inci dengan resolusi 1080 x 2400 pixel dan refresh rate 90Hz. Smartphone ini juga sudah menggunakan teknologi Super AMOLED pada layarnya. Layar dari smartphone ini diklaim bahwa lebih terang dan mumpuni untuk pemakaian di luar ruangan ataupun di dalam ruangan. Selain itu Smartphone ini juga sudah di amankan menggunakan kaca Gorilla Glass 5.
Prosesor dan RAM
Pada dapur pacunya, Realme 9 Pro Plus menyematkan chipset Mediatek Dimensity 920 5G. Yang dipadukan dengan memori dan RAM sebesar 8GB/128GB dan 8GB/256GB.
Baterai
Pada sektor daya, Realme 9 Pro series ini debakali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan dukungan Fast Charging 33W.
Fitur Detak Jantung
Terdapat juga fitur penting yang menarik pada ponsel ini, yaitu sensor detak jantung. Anda bisa menggunakan fitur ini dengan hasil yang akurat. Selain itu anda juga dapat menyimpan hasil detak jantung secara berkala.
Spesifikasi Lengkap Realme 9 Pro Plus
Layar | Super AMOLED, 90Hz, 430 nits (typ), 1000 nits (peak), Size 6.43 inches, 99.8 cm2, Resolution 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~409 ppi density) |
OS | Android 12, Realme UI 3.0 |
Chipset | MediaTek Dimensity 920 5G (6 nm) |
CPU | Octa-core (2x2.5 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55) |
GPU | Mali-G68 MC4 |
Memori | 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM, UFS 2.2 |
Kamera Utama | 50 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF, OIS, 8 MP, f/2.3, 119˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm, 2 MP, f/2.4, (depth), Features LED flash, HDR, panorama, Video 4K@30fps, 1080p@30/60/120/480fps, 720p@960fps, gyro-EIS |
Kamera Depan | 16 MP, f/2.5, (wide), 1/3.0", 1.0µm, Features HDR, panorama, Video 1080p@30/120fps, gyro-EIS |
Baterai | Li-Po 4500 mAh, non-removable, Fast charging 33W |
Jaringan | GSM / HSPA / LTE / 5G |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot, Bluetooth 5.0, A2DP, LE GPS, NFC, USB Type-C 2.0, USB On-The-Go |
Sound | Loudspeaker, 3.5mm Jack |
Sensor | Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass |
Warna | Midnight Black, Aurora Green, Sunrise Blue |
Spesifikasi Lengkap Realme 9 Pro
Layar | Super AMOLED, 120Hz, 430 nits (typ), 1000 nits (peak), Size 6.6 inches, 105.2 cm2, Resolution 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~399 ppi density) |
OS | Android 12, Realme UI 3.0 |
Chipset | Qualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm) |
CPU | Octa-core (2x2.2 GHz Kryo 660 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 660 Silver) |
GPU | Adreno 619 |
Memori | 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, UFS 2.2 |
Kamera Utama | 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF, 8 MP, f/2.3, 119˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm, 2 MP, f/2.4, (depth), Features LED flash, HDR, panorama, Video 4K@30fps, 1080p@30/60/120/480fps, 720p@960fps, gyro-EIS |
Kamera Depan | 16 MP, f/2.5, (wide), 1/3.0", 1.0µm, Features HDR, panorama, Video 1080p@30/120fps, gyro-EIS |
Baterai | Li-Po 5000 mAh, non-removable, Fast charging 33W |
Jaringan | GSM / HSPA / LTE / 5G |
Konektivitas | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot, Bluetooth 5.0, A2DP, LE, GPS, NFC, USB Type-C 2.0, USB On-The-Go |
Sound | Loudspeaker, 3.5mm jack |
Sensor | Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass |
Warna | Midnight Black, Aurora Green, Sunrise Blue |
Posting Komentar untuk "Harga dan Spesifikasi Realme 9 Pro/Pro + di Indonesia"